25 September 2017

Mau Main Game Seru? Ini Spesifikasi Wajib Gaming PC

Seiring berkembangnya teknologi, hal ini juga berimbas pada perkembangan game. Coba bandingkan game pada zaman dulu dengan sekarang. Pasti jauh berbeda, bukan? Para developer game tentu saja ingin memberikan yang lebih baik untuk para penikmat game sehingga mereka akan terus berinovasi untuk menghasilkan grafis yang semakin halus. Hal ini membuat grafis game semakin komplikasi. Imbasnya, grafis game yang semakin rumit ini memerlukan spesifikasi gaming PC yang lebih kuat untuk dapat membuatnya berjalan secara halus tanpa lagging.

Apakah spAcer salah satu gamer yang ingin membeli PC gaming terbaru untuk memainkan game favorit dengan lancar? Ketahui spesifikasi gaming PC terkini yang mampu mendukung instalasi game favorit kamu.

Pastikan Gaming PC yang Kamu Beli Memiliki Graphic Card Terbaik



Bagi para gamers, spesifikasi gaming PC yang menjadi pertimbangan utama adalah graphic card. Kualifikasi graphic card ini yang akan mendukung penampilan grafis dari game itu sendiri. Semakin tinggi kualifikasi graphic card yang kamu pasang, maka semakin tinggi peluang kamu untuk menjalankan game secara lancar. Pada umumnya, PC gaming sudah dipasangi dengan graphic card ini. Ada banyak graphic card dari berbagai brand mulai dari kualitas menengah hingga yang high-end. Tentu saja, budget kamu memengaruhi pemilihan ini, ya.

Kalau kamu ingin mendapatkan pengalaman terbaik dalam gaming, maka kamu juga harus berisiko untuk “menginvestasikan” budget mu dalam pemilihan graphic card ini. Misalnya saja Acer Helios. Gaming PC besutan Acer ini sudah ditanam graphic card Nvidia GeForce GTX di dalamnya. Dengan GPU (Graphics Processing Unit) semacam itu, kamu pun bisa menikmati game favorit dengan grafis yang memukau. Selain itu, ada juga Acer Aspire GX yang sudah dilengkapi dengan teknologi Virtual Reality yang akan membuat pengalaman gaming kamu terasa lebih nyata.

Saat membeli PC gaming, ada baiknya kamu juga memperhatikan slot sisa yang memungkinkan kamu untuk menambah GPU di kemudian hari. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa grafis game yang dikembangkan akan semakin kompleks dari waktu ke waktu, maka kamu harus siap dengan slot GPU baru sehingga bisa menambahkan GPU baru untuk mendukung spesifikasi game favoritmu.

Prosesor Juga Perlu untuk Diperhatikan



Setelah menemukan GPU yang sesuai dengan targetmu, kini saatnya kamu mencari spesifikasi prosesor yang bagus. Prosesor ini ibarat otak dari PC gaming kamu. Semakin cerdas otak PC gaming maka akan semakin cepat ia mengolah data dan memberikan pengalaman gaming yang baik untukmu. Oleh sebab itu, pemilihan prosesor ini tak kalah pentingnya dengan pemilihan grafis. Prosesor yang kamu pilih juga harus disesuaikan dengan GPU kamu, ya. jangan sampai GPU yang kamu beli meminta memiliki kualifikasi yang terlalu tinggi sedangkan prosesormu tidak mampu menjangkaunya.

Fungsi dari prosesor ini kamu perlukan untuk mengatur sinkronisasi antara suara dalam game dan tampilannya. Kamu mungkin pernah mengalaminya ketika bermain game. Yaitu ketika suatu kali gameplay lebih lambat dari pada suaranya atau sebaliknya. Tentu hal ini membuat permainan menjadi kurang seru, bukan? Untuk itu kamu sudah saatnya memerlukan pemilihan CPU yang tepat. Dua macam CPU yang populer untuk memberikan spesifikasi mumpuni bagi para gamers adalah AMD dan Intel.

Kalau kamu penggemar AMD, wajib mencoba keluaran terbarunya Ryzen Threadripper CPU yang sudah dibekali dengan teknologi 16 cores dan mampu memproses 32 threads dalam waktu yang bersamaan. Tak mau kalah dengan ini, bagi kamu penggemar Intel bisa lebih lega karena produsen prosesor yang satu ini juga mengeluarkan CoreX-Series Extreme Edition Processor yang memiliki 2 cores lebih banyak untuk “berpikir” yakni 18 cores dengan 36 threads.

Karena produk di atas baru diluncurkan tak selang berapa lama, maka jangan heran jika harganya juga selangit namun hal tersebut bukan masalah kalau kamu ingin mendapatkan kualitas yang terbaik saat bermain game. Bagi kamu yang memiliki budget lebih rendah, kedua produsen tersebut juga menawarkan AMD Ryzen 7 dan Intel Core i7 K-series yang bisa kamu pertimbangkan

Storage Memengaruhi Kecepatan Sistem



Selain itu, untuk memastikan bahwa perangkat game bisa memainkan gameplay yang lancar, grafis dan prosesor saja tidak cukup, tapi kamu juga perlu mempertimbangkan storage (SSD) gaming PC kamu. Semakin besar storage yang kamu miliki, maka akan semakin leluasa sistem kamu dalam bekerja sehingga hal ini bisa mempercepat waktu kerja mereka. Ukuran storage ini juga beragam. Semakin besar storage, maka semakin mahal juga harganya. SSD mampu mempercepat waktu saat booting (tentunya hal ini membosankan bagi para gamers), waktu “bangun” dari sleep mode dan ketika game launching.

Untuk megakali harga SSD yang kian mahal, kamu bisa mengombinasikannya dengan hard drive. Misalnya kamu menggabungkan SSD berukuran 128GB dengan hard drive berukuran 1TB. Storage ini tentu bisa mencukupi kebutuhan gaming kamu.

Random Access Memory



Dari waktu ke waktu, RAM yang terpasang pada masing-masing gaming PC juga semakin bertambah untuk menjawab kebutuhan konsumen. Coba kamu amati dari beberapa game yang ingin kamu mainkan, berapa spesifikasi RAM yang diminta? Dari situ kamu bisa memikirkan berapa besar RAM yang kamu perlukan. Belilah PC gaming yang memiliki minimal RAM 8 GB karena pada umumnya game meminta spesifikasi PC dengan ukuran RAM tersebut. Ada baiknya juga kamu mempertimbangkan RAM 16 GB. Barang kali kamu ingin install game baru di kemudian hari dengan spesifikasi yang lebih tinggi.

Pertimbangkan Juga Teknologi Virtual Reality



Baru-baru ini, teknologi terkini untuk menikmati layar gadget secara lebih nyata telah dikembangkan, yakni teknologi Virtual Reality. Tentu pasti seru kan kalau kamu bisa menikmati game yang kamu mainkan sambil membayangkan seolah-olah kamu terjun berada di dunia game itu sendiri dan melakukan petualangan-petualangan secara nyata. Untuk itu, kamu perlu memastikan bahwa PC yang kamu beli sudah kompatibel dengan teknologi VR ini. Saat ini, headset VR dimiliki oleh HTC Vive dan Oculus Rift. Untuk bisa memakai perangkat tersebut, kamu juga harus memperhatikan video card yang terpasang di PC kamu. AMD RX 480 dan Nvidia GTX 970 atau GTX 1060 bisa mendukungnya.

Itulah dia beberapa spesifikasi gaming PC terbaru yang bisa kamu jadikan sebagai referensi sebelum membeli. Ingat, semakin banyak uang yang kamu anggarkan untuk membeli yang terbaik, maka akan semakin tinggi kualitas pengalaman gaming yang kamu dapatkan. Perlu juga kamu ingat bahwa seiring berkembangnya jaman, spesifikasi game juga akan meningkat sehingga tak ada salahnya kalau kamu membelinya bukan untuk “saat ini” saja tetapi untuk berikutnya. Terutama ketika memutuskan untuk membeli ukuran RAM serta prosesor.  Nah, sudah menentukan pilihan PC gaming seperti apa yang akan kamu beli?

Baca juga: Killer Doubleshot Pro: Koneksi Super untuk Memaksimalkan Gaming

Bagikan Artikel

Artikel Lainnya